Alusi

Jadi pada tanggal 27 Januari 2020 kemarin, sekolah saya mengadakan sebuah acara yang bernama Alusi, atau yang dikenal sebagai alumni menginspirasi. Dimana para lulusan sekolah saya; SMP Labschool Jakarta yang telah berprestasi membagikan cerita mereka dan memotifasi kita, para juniornya, kalau kita bisa sukses juga.


Kegiatannya memakan waktu seharian, dari jam 7 hingga jam 12 siang. Acara Alusi tahun ini diisi oleh Baim Wong, Riri Riza, Agung Jaya, Mira Khairunnisa, Yuri Octavian, Abyan, Akmal, dan Ammar.

Mereka semua adalah orang-orang yang hebat. Pak Yuri Octavian adalah seorang diplomat Indonesia. Saat ini menjabat sebagai Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika pada Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia.

Riri Riza adalah seorang sutradara, penulis skenario, dan produser film asal Indonesia. Dia muncul dalam debutnya sebagai sutradara melalui film Kuldesak pada tahun 1998. Beliau juga pernah menyutradai film seperti Laskar Pelangi (2008)

Juga ada Baim Wong, siapa yang tidak kenal padanya? Dia adalah seorang aktor dan konten creator yang channel youtubenya telah mencapai 17 juta subscriber.

Narasumber untuk Alusi kali ini sangat bagus, dan tentunya menginspirasi.

rizki hamzah putra bantayan 8G/29

Comments

Popular posts from this blog

Latihan akhir bab 1 buku informatika kelas 8 Erlangga (hal 70-73)